Little Explorer, Les Matematika Anak Usia 3-6 Tahun

Bangun fondasi logika si Kecil dengan metode Singapore (CPA) yang seru dan konkret, bukan sekadar hafalan. Program ini dirancang untuk menumbuhkan kecintaan anak pada Matematika sejak dini melalui bermain, eksplorasi, dan pengamatan.

Apa yang Dipelajari di Little Explorer?

  • Mengenal dan memahami angka, bentuk, serta pola dasar.
  • Belajar melalui aktivitas bermain yang menyenangkan dan interaktif.
  • Memahami konsep awal Matematika dengan pendekatan CPA (Concrete–Pictorial–Abstract).
  • Melatih motorik halus melalui kegiatan menulis angka.
  • Menumbuhkan rasa percaya diri dan kesenangan terhadap Matematika sejak dini.
  • Mempersiapkan anak secara menyeluruh untuk memasuki jenjang Sekolah Dasar.

Keunggulan Sparks Math

kurikulum-singapore-dan-cambridge-keunggulan-sparks-math

Singapore & Cambridge Curriculum

Les matematika yang menggunakan kurikulum dari negara dengan prestasi akademik dan universitas terbaik (Singapore peringkat pertama bidang matematika, membaca, dan sains versi PISA 2022)

paham-konsep

Paham Konsep, Bukan Hafal Rumus

Dengan pendekatan Why-based dan Mastery-based, anak jadi paham setiap konsep matematika dan belajar secara bertahap hingga benar-benar menguasainya

Belajar sambil Bermain

menggunakan metode CPA & Bar Model yang interaktif dan menyenangkan

guru

Guru Berpengalaman dan Berkualifikasi

Guru dengan skill matematika yang kuat dan terlatih untuk mengajar secara terstruktur dan menyenangkan

Testimoni

Fasilitas

Kelas Bonus

STEM

Kelas STEM Interaktif

Eksperimen sains seru untuk menumbuhkan rasa ingin tahu dan logika anak

Coding

Kelas Coding

Mengasah logika & kreativitas lewat aktivitas yang seru dan terarah

Dukungan Belajar

Kelas Dukungan Belajar

Pendampingan ekstra untuk bantu anak mengejar ketertinggalan

Lokasi

Sparks Math Bintaro

Jl. Jend. Sudirman, Pd. Jaya, Kec. Pd. Aren, Kota Tangerang Selatan, Banten 15229

Sparks Math Kelapa Gading

Jl. Boulevard Raya No.2 Blok CN, Klp. Gading Tim., Kec. Kelapa Gading, Jakarta Utara

Sparks Math Kalimalang

Coba Kelas Kalimalang

Komplek Ruko Kalimalang Mas Building Blok E7 No. B1-B2, JL. Kalimalang Raya. Kel. Pondok Bambu Kec. Duren Sawit, Jakarta Timur 13430

Tebet (Coming Soon)

location-svg

Tebet

cloud-yellow

Yuk! Segera Ikuti Kelasnya

KONSULTASI SEKARANG!

slot-terbatas
cloud-blue

Frequently Asked Questions

Singapore Math, atau metode CPA, adalah singkatan dari Concrete, Pictorial, Abstract. Ini adalah metode belajar matematika anak yang bukan sekadar hafalan. Di program Little Explorer, si Kecil akan belajar dengan cara yang seru dan konkret:

  1. (Concrete): Mereka akan belajar konsep matematika menggunakan benda nyata (seperti blok, mainan, atau kancing).

  2. (Pictorial): Setelah paham konsepnya, mereka beralih ke representasi visual (belajar lewat gambar).

  3. (Abstract): Baru setelah dua tahap itu, mereka akan dikenalkan pada angka dan simbol abstrak.

Metode ini terbukti efektif membangun fondasi logika yang kuat, bukan ingatan jangka pendek.

Untuk rentang usia 3-6 tahun, kami fokus pada fondasi logika yang esensial. Si Kecil tidak hanya akan belajar berhitung, tapi juga konsep dasar matematika yang lebih luas, seperti:

  • Pengenalan Angka & Jumlah: Memahami konsep “jumlah” (bukan hanya hafal urutan 1, 2, 3).

  • Pengenalan Pola & Urutan: (Misal: merah, biru, merah, biru, …). Ini adalah dasar dari logika dan algoritma.

  • Bentuk & Ruang: Mengenal bentuk geometri dasar di sekitar mereka.

  • Observasi & Perbandingan: (Misal: mana yang lebih banyak, lebih pendek, atau lebih berat).

Semua konsep ini diajarkan secara konkret dan seru, menyiapkan mereka untuk pelajaran matematika yang lebih kompleks di jenjang SD.

Sama sekali tidak, jika pendekatannya tepat. Program Little Explorer dirancang khusus untuk menumbuhkan kecintaan anak pada matematika sejak dini. Fokus kami di usia 3-6 tahun, bukan pada rumus atau kecepatan berhitung. Fokus kami adalah mengenalkan konsep logika dasar melalui bermain, eksplorasi, dan pengamatan. Anak akan merasa sedang bermain, padahal sebenarnya mereka sedang melatih problem-solving dan logika berpikir.

Sangat cocok. Inilah keunggulan metode Singapore (CPA) yang kami gunakan. Karena pembelajarannya konkret (menggunakan mainan/benda nyata) dan seru (lewat eksplorasi), program ini secara alami menarik bagi anak yang aktif dan butuh banyak stimulasi. Untuk anak yang pemalu, pendekatan kami yang suportif dan fokus pada bermain (bukan “tes”) akan membantu membangun kepercayaan diri mereka secara bertahap, tanpa merasa terintimidasi oleh angka atau hafalan.

Perbedaan utamanya ada di fokus dan metode. Banyak les matematika lain fokus pada “drilling” (latihan berulang) dan hafalan agar anak cepat bisa berhitung. Program Little Explorer, dengan metode Singapore (CPA), berfokus membangun pemahaman konsep dari akar. Kami ingin anak mengerti “kenapa” di balik angka, sehingga mereka tidak hanya hafal, tapi benar-benar paham. Ini adalah investasi untuk kemampuan critical thinking mereka di masa depan.

Tentu. Program Little Explorer dirancang khusus untuk rentang fokus anak usia 3-6 tahun. Durasi setiap sesi kami atur agar tetap efektif dan menjaga engagement anak. Format kelas kami offline, berjalan dalam kelompok kecil (small group). Ini penting agar setiap anak mendapat perhatian personal dan bisa berinteraksi langsung dengan pengajar, terutama saat fase Concrete (belajar pakai benda) dan Pictorial (belajar pakai gambar).

cloud-dark-blue
Sparks Math Logo

Pilihan Kelas

Lokasi

Sparks Math Kalimalang

Tebet (Coming soon)

Taman Yasmin Bogor(Coming soon)

2025 | Spark Mathematic – PT Pendidikan Anak Bangsa – Part of Seven Retail Group (PT Pendidikan Anak Bangsa)

Harga
60 ribuan
Sisa waktu
Scroll to Top